Thursday, May 9, 2013

Dongeng Timun Emas - Versi Jhonna Studio Part II

Kelahiran Sang Terjanji



--------------------------------------------------------------------------------------
Kisah Sebelumnya:
Raqia mengamati dari ketinggian langit. Hatinya bergejolak dan diantara dua pilihan: mengasihani Simbok Sambego lantas membiarkan Bibit Timun itu tumbuh, atau membunuh tanaman Timun itu tanpa sepengetahuan simbok. 
--------------------------------------------------------------------------------------
Oleh karena takut salah mengambil kebijakan, Raqia bersama tim meluncur menghadap kepada Dewan  Langit Selatan. Dialah salah satu Penasehat Agung, yang telah lanjut umurnya, mempunyai kebijaksanaan tinggi, berdaulat menentukan nasib Bhumi dan memberikan kebijaksanaannya untuk menentukan kebijakan terhadap Bhumi.

Raqia bersama tim, mengendarai wahana Vimana
menuju Langit Selatan
Raqia dengan kerendahan hati, menghadap Dewan Langit Selatan dan disambut oleh Kaum Bersayap Emas, tanpa basa-basi Raqia melaporkan pelanggaran yang dilakukan Wukir Seto, yang mana Wukir Seto telah melakukan kloning dan hibridisasi makhluk yang sangat tidak wajar. Suatu Perbuatan yang hanya boleh dilakukan oleh Oknum Langit. Wukir Seto membocorkan Rahasia Langit dan melakukan pelanggaran terhadap ketetapan langit.

Dewan Langit Selatan mendengarkan laporan tersebut dengan seksama, kemudian mengambil langkah tegas, mengumpulkan Ketujuh Dewan Langit lainnya untuk melakukan pertemuan penting, membahas kebijakan apa yang harus diambil. Beberapa waktu kemudian ketujuh Dewan Langit dari berbagai tempat berkumpul menemui Dewan Langit Selatan, dan bergegas memasuki Aula Kebijaksanaan, dan menutup rapat-rapat pintu Aula yang dijaga oleh dua pengawal bersayap Emas, untuk mengamankan pertemuan tersebut.

Sunday, May 5, 2013

Dongeng Timun Emas- Versi JhonnaStudio Part I

Separuh Pengharapan



Penikmat Dongeng seantero tanah air, pada kesempatan ini, Jhonna hendak memberikan suatu pandangan baru mengenai sebuah dongeng, yang sebenarnya sudah sering kita baca, ataupun dengarkan sewaktu kita masih kecil dulu...
------------------------------------------------------------------------------------------------
Zaman dahulu kala, disaat kaum raksasa bercokol di Tanah Bhumi ini, terjadilah suatu ketidakseimbangan alam dan semakin terpuruklah keadaan manusia, kehidupan manusia menjadi tidak teratur dan menjadi "tidak berhukum", manusia bertindak seturut dengan kehendak hatinya, menuruti ego semata. Manusia hidup dalam tekanan, dimana hidup mereka diwajibkan untuk tunduk dalam tekanan superior kekuasaan Raksasa kejam dan bengis.

Tidak pernah ada yang mengetahui, darimana kaum raksasa itu datang. Sepanjangan ingatan manusia, raksasa-raksasa itu sudah lama mendiami daerah  di Dataran Medang Kasunyatan, menjadikan manusia sebagai buruh, guna mendirikan kerajaan Raksasa yang sangat megah di sebuah Gunung yang bernama "Watu Oling". Raksasa yang kejam, dan bertindak seenak hati mereka, memaksa manusia untuk bekerja keras untuk menjadi pekerja-pekerja bagi mereka, memenuhi segala kebutuhan para raksasa. Selain kuat dan perkasa, kaum raksasa ini sangat ahli dalam ramu-ramuan dan sihir, sehingga manusia menjadi sangat takut, dan tidak berani menentang kehendak Kaum Raksasa. Jika ada manusia yang menentang kehendaknya, maka raksasa tak segan-segan menyebarkan wabah untuk menyerang pemukiman manusia, sehingga banyak manusia yang mati.

Wednesday, May 1, 2013

Kitab Henokh, Mengungkap Tabir Human-Hybrid (Ras Manusia-Malaikat)


Opening
Kegemaranku semenjak kecil adalah membaca buku, terutama buku-buku bergambar bergenre fantasi. Dari Fantasi itulah yang membuatku memiliki imajinasi untuk mengkonsepkan alur cerita kedalam dunia berpikirku. Hal itu kulakukan terus menerus, aku gunakan dalam cara belajarku di sekolah sampai dengan lulus kuliah, konsep berpikir ala Jhonna.

Bagaimana itu terjadi?
ku lakukan pembacaan, aku cerna dalam-dalam makna kata-per-kata, kemudian ku-visualisasikan dalam proyeksi di pikiranku, alhasil aku ciptakan dunia dalam imajinasi. Hal itu sangat membantuku, disaat ingin memuaskan diri dengan cerita-cerita yang tidak dibarengi dengan gambar-gambar penunjang, seperti dalam buku Novel. Akan sangat bosan tentunya. Terkadang apa yang aku proyeksikan dalam alam pikirku, menjadi sangat berbeda dengan apa yang orang lain lakukan. Itu semua tergantung daya imajinasi dan kreatifitas berpikir. 

ada satu pengalamanku, saat aku di sodori sebuah print-print-an buku, yang cukup tebal. Dan si-pemberi berharap aku membacanya, dia bermaksud agar aku membacanya, mendalaminya, dan dia minta menceritakkannya kepadanya menurut versiku, menurut duniaku, menurut cara proyeksiku terhadap naskah tersebut. Kertas-kertas itu hanya di klip dengan klip paper, tanpa dijilid, nampak sekali bahwa si-pemberi tergesa-gesa berharap aku bisa merampungkannya.

aku terperanjat, saat membaca judul covernya
"Kitab Henokh...!!!? sepertinya aku pernah mengenal nama ini.... " gumamku.

Mohon Perhatian ^^

----------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Buat Sobat-Jhonna, pembaca setia blog saya:
Terima kasih atas kesetiaannya membaca ataupun membagikan Informasi yang Jhonna sajikan. Alangkah bahagianya, jika Sobat tidak berkeberatan untuk MENCANTUMKAN alamat blog jhonnastudio.blogspot.com, saat sobat meng-copy dan mem-pastenya dan kemudian Sobat MEMBAGIKANNYA pada forum lainnya...

Salam Hangat...
Salam Keseimbangan Antar Ciptaan...
by: JhonnaStudio
----------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------