Thursday, February 7, 2013

Avatar - Living things on the planet Pandora


Teman, kalian sudah pernah nonton film Avatar kan?, gimana... lupa ya??
kalo lupa aku ingatkan sedikit. Avatar adalah film Hollywood yang disutradarai oleh James Cameron. Yang mengkisahkan suatu konflik di suatu satelit alami (planetoid), bernama Pandora. Pandora adalah suatu satelit alami daripada planet Polypheus yang layak huni, yang memiliki keanekaragaman hayati yang cukup kompleks, yang mampu menunjang kehidupan yang ada di dalamnya. Tingkat kehidupan di dalam Pandora telah mencapai ke suatu tingkatan "Tribal Stage", atau masuk dalam peradaban kesukuan.

Meskipun Avatar termasuk dalam kategori film science fiction, namun membuat imajinasi pemirsa terbang tinggi, membentuk suatu spekulasi baru, sehingga bermunculan pradugaan sederhana dari masyarakat awam penyuka film Avatar.


Pada kesempatan ini, Jhonna Studio ingin berbagi informasi seputar kehidupan di planet Pandora. Mari kita telusuri bersama-sama.

Pandora
Pandora terlihat melintasi orbitnya, berevolusi
terhadap Polypheus
Pandora adalah salah satu satelit alami (dari ketiga belas lainnya), yang berevolusi terhadap planet Gas Raksasa, yaitu Polyphemus. Ukuran Pandora kurang lebih sama dengan Bumi, namun gravitasi di Pandora lebih ringan dibanding di bumi. Berbeda dengan planet pusat orbitalnya yang tak berkehidupan, Pandora berada pada posisi yang tepat sebagai tempat berkehidupan. Selain berevolusi pada Polyphemus, Pandora ini juga ikut berputar (bersama Polypheus) pada orbit Alpha Centauri A (Pusat Tata Surya orbital Polyphemus)




Pemandangan langit malam Pandora, terlihat di angkasa
Planet Gas Polypheus sedang melintas perlahan, diiringi
tiga satelit lainnya.

Pandora merupakan planetoid yang tertangkap oleh gravitasi Planet Polypheus. Oleh sebab itu, menjadikan point penting dalam perkembangan kehidupan hayati di dalam Pandora, yang mana pandora mempunyai Day-Light-Cycle (siklus siang malam) yang memadai, dan membuat suatu kondisi alam dengan suhu yang menunjang terciptanya kehidupan hayati Pandora.

Di Pandora, tidak pernah mengalami malah yang gelap, oleh sebab adanya pancaran sinar baik dari Apha Centauri B ataupun pantulan sinar daripada Polypheus.


Keadaan bentang alam Pandora, sangatlah mirip dengan bentang alam Bumi. Terdapat Benua, Samudra, dan Lapisan Atmosfer yang mirip dengan bumi. Namun dengan susunan kimia yang tentunya jauh berbeda.

Atmosfera Pandora Atmosfer sangat beracun, jika dihirup oleh manusia bumi. Oleh karena tersusun atas nitrogen, oksigen, karbon dioksida, xenon, amonia, metana, dan hidrogen sianida.

Gravitasi di Pandora lebih ringan dibandingkan di bumi, kuarng lebih 20% lebih ringan dibanding di bumi.





Polypheus
Sepintas Polypheus mirip dengan Jupiter
Polypheus mempunyai nama asli Coeus. Selain Polipheus terdapat dua Planet Gas Raksasa lainnya yaitu Oceanus dan Crius, yang ketiganya mengorbit pada Bintang Alpha Centauri A.

Di beri nama Polypheus, oleh karena dilatarbelakangi mytologi Yunani Kuno, yaitu nama dari Raksasa Bermata satu, putra dari Posaidon dan Thoosa.

Jika kita amati pada permukaan Polypheus, terdapat noda bulat-oval besar yang terus melakukan perputaran (konsisten), hal ini mengingatkan kita pada Red-Spot permukaan Jupiter. Mungkin sama halnya dengan Jupiter, noda bulat-oval tersebut adalah tornado yang super hebat.



Alpha Centuari 
Alpha Centauri adalah suatu sistem orbital bintang ganda (trinary-stars-system), pada konstalasi sistem bintang Centaurus, yang berada pada Galaxy Milky Way (Bima Sakti).

Oleh karena karakteristiknya yang langsung bisa dilihat dengan mata telanjang, Alpha Centauri dinobatkan sebagai ketua dalam Rasi Bintang Centaurus. Dalam perkembangannya Alpha Centauri disebut juga dalam berbagai istilah, seperti: "Rigil Kentaurus", atau dalam bahasa Arab disebut dengan istilah Rijl al-QantÅ«ris atau al-Zulman (burung unta), dalam bahasa Latin disebut dengan Ungula, atau Bungula (yang berarti kuku)

Alpha Centauri mempunyai sitem orbital yang cukup aneh, yaitu tiga bintang yang mengorbit pada satu poros yang sama. Ketika diamati dari bumi, akan terlihat pancaran sinar yang sangat terang, yang dipancarkan oleh kedua bintang besar dan satu bintang yang agak kecil. Komponen Alpha Centauri sebagai berikut: Alpha Centauri A (ACA), Alpha Centauri B (ACB) dan Alpha Centauri C (ACC, atau Proxima Centauri).

ACA mempunyai tiga Planet Gas Raksasa yang mengorbit padanya, yaitu: Polypheus, Cirus, dan Oceanus, serta planet-planet yang lain yang lebih kecil. Sedangkan ACB terdapat beberapa planet Gas Raksasa dan juga planet bebatuan, seperti: Vulcan, Hermes, Aphrodite, Gaea, Ares, Zeus, Cronus, dan Poseidon. Dengan orbital planet mirip dengan orbital planet dalam tata-surya Sun (Sol, matahari kita). Sedangkan ACC belum ada observasi selanjutnya.

Perbandingan massa Matahari (Sun), dengan Bintang Alpha Centauri A, B dan C



Bagimana sobat, penjelasan singkat mengenai: Pandora, Polypheus dan Alpha             Centuari A? Jika kalian masih bingung, mungkin bisa diterapkan dengan analogi sederhana pada tata surya kita (sol), diasumsikan dengan acara: Polypheus sebagai Jupiter, Planetoid Pandora sebagai Titan (satelit alami Jupiter), dan Alpha Centauri A sebagai Matahari (sol,sun).


Biosfera Pandora

Evolusi biologi berlangsung sangat baik, terlihat dari keanekaragaman hayati di dalam Pandora ini. Flora Fauna yang mungkin kita lihat aneh, dan tidak lazim kita temui di bumi. Hal ini dikarenakan, lingkungan Pandora yang sangat berbeda dengan bumi.

Mayoritas flora di dalam planet Pandora mampu memancarkan sinar biru terang, saat disentuh ataupun secara otomatis saat hari Pandora mulai gelap.

Beberapa Flora di Pandora:


 Woodspirite
adalah benih suci yang dihasilkan oleh Tree of souls (Pohon Jiwa). Disebut dengan nama Atokirina oleh para Na'vi. Benih suci ini dianggap sacral dan suci oleh para Na'vi. Cara penyebaran benih, dapat melayang dan mengapung perlahan diudara bergerak seperti ubur-ubur dengan tentakelnya yang lembut.
Panopyra atau dalam bahasa Na'vi tawtsngal yang artinya mangkuk langit, Panopyra mempunyai bentuk seperti mangkuk yang menghadap ke atas, dan dapat bersinar dalam kegelapan, dengan warna merah muda menyala





Flora yang saty ini sungguh menakjubkan, selain dapat mengeluarkan cahaya, tumbuhan ini dapat merespon sentuhan yang diberikan kepadanya. Tingkap-tingkap spiral berwarna merah tersebut, akan tertutup dengan spontan ketika tersentuh (seperti daun putri malu)

Bioluminescene, adalah kemampuan flora Pandora untuk mengeluarkan nyala cahaya temaram pada saat malam hari. Cahaya-cahaya ini menyala dengan indah, layaknya lampu taman warna-warni yang menyala dengan hamoni.




Flora Pandora yang lain, adalah sejenis paku-pakuan dan tumbuhan saprofit lainnya yang tumbuh subur di hutan Pandora. Terdapat jenis tumbuhan bunga yang indah, dengan kelopak bunga mengepal berwarna putih.





Jamur juga tumbuh subur di daerah lembab hutan Pandora. Bahkan jamur ini dapat tumbuh sangat besar, melebihi jamur yang ada di bumi.



HomeTree, atau Rumah Pohon.
Para Na'vi, terkhusus suku Otimacaya (Suku Seruling Biru), menggunakan pohon sebagai tempat bermukim bagi mereka. Suku ini memilih pohon yang besar dan kokoh, sebagai pusat peradaban kesukuan mereka. HomeTree dimanfaatkan secara optimal lakaynya hotel berbintang, yang menyediakan segala fasilitas yang disediakan oleh para Na'vi Otimacaya


Beberapa Fauna di Pandora:

Mountain Banshee
Disebut Ikran oleh Na'vi, Ikran berhabitat di Halelujah mountain, ataupun di pucuk-pucuk pohon hutan hujan Pandora. Ikrak mempunyai karakteristik yang khas, tidak ada hewan bumi (saat ini) yang menyerupainya. Mungkin Ikran adalah Naga di zaman kuno manusia bumi, yang keberadaannya masih dalam pengujian mendalam. Ikran mempunyai sepasang sayap terbang, dan sepasang sayap pengontrol. Ikran biasa digunakan untuk moda transportasi udara oleh para Na'vi. Ikran mempunyai kulit yang licin, berbeda dengan kebanyak reptil yang seharusnya bersisik.

dalam mitologi Na'vi, terdapat Makhluk mirip Ikran Raksasa yang disebut Toruk (Great Leonopteryx), barangsiapa mampu mengendalikannya, akan diberi gelar Toruk Makto.


Hammerhead
Na'vi menyebutnya dengan sebutan Pala Palu. Ujung kepalanya yang menyerupai palu raksasa ini, digunakan untuk membuka jalan di hutan hujan. Selain itu palu ini digunakan untuk menyerang musuhnya.



Viperwolf
disebut juga Nantang oleh para Na'vi, Nantang mirip dengan serigala bumi, atau Heyna. Cara hidup mereka berkoloni, dan melakukan perlawanan secara bersama-sama dengan kelompoknya.

Thanator
Thanator adalah karnovira ganas yang hidup di dalam hutan Pandora, Na'vi menyebutnya dengan sebutan Palulukan. Kukunya yang tajam mampu merobek daging mangsa dengan sangat baik.

Di kepalanya terdapat jaringan yang kaku, berguna untuk memberikan kesan garang saat Thanator ini marah, untuk menakut-nakuti pesaingnya.

mungkin di bumi Thanator mirip dengan hewan Panter (macan kumbang hitam)





Stingbat
Na'vi menyebutnya dengan sebutan Riti. Riti berhabitat di daerah sekitar danau atau sungai, sesuai dengan tempat mencari makan mereka.

Riti mempunyai gigi yang sangat tajam, dan mampu melesat terbang dengan kencang oleh karena kepakan keempat sayapnya yang cepat.

Riti jika dibumi, mirip dengan hewan kelelawar vampir
Direhorse
Na'vi menyebutnya Pa'li. Struktur tubuhnya menyerupai kuda di bumi, dengan tiga pasang kaki, dan mampu beradaptasi di segala daerah di Pandora. Habitat Pa'li adalah hutan hujan Pandora dan juga padang Savana Pandora










Prolemuris
Prolemuris meskipun diberi nama mirip lemur, namun sama sekali tidak mirip dengan lemur bumi. Prolemuris mempunyai dua lengan yang bercabang pada sisi tungkai gapainya. Sehingga total mempunyai 4 
Hexapede
atau disebut Yerik, mirip seperti Rusa di bumi. Dengan warna biru cerah, membuat Yerik sangat exotic. Yeric mempunyai jaringan halus di belakang lehernya. Ketika terancam jaringan ini akan terkembang dan memunculkan ilusi yang menyerupai sepasang mata, tujuannya untuk menakuti mangsanya.

Fanlizard
Fanlizar mirip dengan hewan kadal terbang (cleret gombel) yang ada di bumi. Namun pembedanya, Fanlizard ini mempunyai jaringan seperti batang kayu di punggungnya, ketika terancam, jaringan ini akan membuka dan jaringan tipis didapamnya terkembang.


Jaringan tipis inilah yang digunakan untuk terbang berpindah tempat. Kemampuan terbangnya seperti baling-baling pada helicopter

Slinger
disebut juga Lenay'ga dalam bahasa Na'vi. Slinger mempunyai wujud yang cukup aneh, tidak ada hewan bumi yang menyerupainya. Slinger berwarna merah dominan, dan merupakan binatang karnivora.










Hellfire wasp
berwarna merah menyala, kumbang merah ini berprilaku mirip kumbang-kumbang pada umumnya.

termasuk dalam klasifikasi antropoda, invertebrata ini dilindungi oleh kulit luar yang keras.








Sobat, demikian yang dapat JhonnaStudia share, beberapa hal mengenai Planetoid Pandora, yang ternyata begitu indah untuk dipelajari.
Semoga bermanfaat untuk menambah imajinasi kita akan Xenobiologi ataupun Astrobiologi.




source:
wikipedia
http://james-camerons-avatar.wikia.com
http://www.avatar.matthewclose.co.uk

No comments:

Post a Comment

Mohon Perhatian ^^

----------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Buat Sobat-Jhonna, pembaca setia blog saya:
Terima kasih atas kesetiaannya membaca ataupun membagikan Informasi yang Jhonna sajikan. Alangkah bahagianya, jika Sobat tidak berkeberatan untuk MENCANTUMKAN alamat blog jhonnastudio.blogspot.com, saat sobat meng-copy dan mem-pastenya dan kemudian Sobat MEMBAGIKANNYA pada forum lainnya...

Salam Hangat...
Salam Keseimbangan Antar Ciptaan...
by: JhonnaStudio
----------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------